About Me

Foto saya
makassar, Sulawesi selatan, Indonesia
Saya mencintai petualangan... otomatis saya menyukai tantangan.. Go Fight!

Translate

Senin, 10 Desember 2012

Teknologi Informasi dan Komunikasi Digital ala Bambang Prastowo


Pak Bambang Prastowo memberikan kuliah mengenai Apache dan MySql, Senin (10/12)

Senin (10/12),  Pak Bambang Prastowo memberikan pemahaman mengenai MySql dan Apache dari aplikasi XAMPP. Dalam pertemuan kuliah yang ke-13 ini, Pak Bambang berusaha menjelaskan dengan sederhana mengenai cara mendesain html. beberapa Guyonan pun kerap ia lontarkan untuk mencairkan suasana kelas.
berikut hasil materi hari ini :
COBA TENGOK....
Karya Pertama menggunakan Apache XAMMP, Senin (10/12).

ini dia si ela manis, baik hati dan tidak sombong ;-)!


ia melanjutkan pendidikan di SIMKES
di UGM





IDENTITAS
AlamatSagan
Tempat dan Tanggal lahirSinjai, 2- April 19-9
Hobi

  1. Bermain Basket

  2. membaca

Kamis, 06 Desember 2012

"Lingkaran Setan" Informasi


Jarum jam menunjukkan pukul 10.00. Ruangan di depan sekertariat Sistem Infomasi Manajemen Kesehatan terlihat lengang. Tak seorang pun mahasiswa yang melewati ruangan itu. 18 mahasiswa angkatan 2012 asik beraktivitas dengan laptop mereka masing-masing. Satu persatu mahasiswa yang tadinya sibuk memencet tuts laptop tiba-tiba berhenti berbarengan ketika dosen dr. Andreasta Meliala, M.Kes, Mata Kuliah (MK) Kepemimpinan membuka pintu. Dan dibelakang punggung Pak andreasta, seorang ibu berjilbab merah  membuntutinya. Ternyata, Pak andreasta mengajak ibu itu, dr. Siti Noor Zaenab, M.Kes, untuk berbagi pengalamannya ketika menjabat sebagai kepala dinas Bantul.
 Hal yang menarik adalah alasan mengapa yang menjadi fokus sharing  untuk diskusi MK Kepemimpinan ini adalah seorang ibu yang notabene adalah mantan kepala dinas. Mengapa ia tak mengajak kepala dinas yang sedang menjabat saat ini. Ternyata, di akhir kuliah Pak Andreasta menyingkap hal itu dan ia mengatakan, bahwa ib siti adalah pensiunan yang masih aktif sebagai konsultan di Nusa Tenggara Timur.

Kuliah Kepemimpinan oleh dr. Andreasta Meliala, M.Kes dan dr. Siti Noor Zaenab, M.Kes
Pernyataan yang menarik dari Ibu Siti, “lingkaran setan informasi”. Ia menggambarkan bahwa terjadi lingkaran setan antara petugas informasi, pertugas di lapangan, dengan kepala dinas yang bertugas mengambil keputusan. Ketika informasi yang dihasilkan asal-asalan dan itu dilaporkan dan menjadi acuan pengambilan keputusan, maka akan terjadi siklus kesalahan terstruktur yang akan terus berulang.  

Hal menarik lainnya lagi adalah Ibu Siti mengandalkan kepekaannya dalam memberdayakan sumber daya di lingkungan kerjanya. Ia berusaha memanfatkan apa yang dimiliki tim untuk mencapai tujuan Dinas Kesehatan Bantul. Ia mengenali kesenangan, kelebihan dan kekurangan timnya. Oleh karena itu, ia mampu menggerakkan followership-nya untuk melaksanakan selangkah demi langkah pekerjaan mereka.